Paduan Suara SMP Mater Dei Pamulang dalam HUT Kemerdekaan RI ke 78

Kamis, 17 Agustus 2023 seluruh bangsa Indonesia memperingati hari ulang tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Tema HUT ke-78 Kemerdekaan RI adalah Terus Melaju untuk Indonesia Maju. Tema ini mengajak seluruh warga Indonesia untuk merefleksikan semangat bangsa Indonesia agar terus melanjutkan perjuangan dan pembangunan, berkolaborasi bersama memanfaatkan momentum ini untuk mewujudkan Indonesia maju.
Menjadi kesempatan yang luar biasa di HUT ke-78 Kemerdekaan RI ini, karena siswa siswi SMP Mater Dei Pamulang mendapat tugas Paduan Suara dalam upacara di Kecamatan Pamulang, baik saat upacara bendera maupun saat penurunan bendera. Dengan penuh semangat siswa-siswi menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mengheningkan cipta. Selain itu mereka juga menyanyikan lagu-lagu nasional diantaranya lagu Tujuh Belas Agustus, Maju Tak Gentar, dan Rayuan Pulau Kelapa
Rasa Syukur dan bangga karena dapat memberikan yang terbaik bagi nusa dan bangsa dengan bertugas menyanyi dalam paduan suara di alun-alun kecamatan Pamulang. Melalui paduan suara itu kami dapat belajar bertanggung jawab, mengasah kekompakan, kedisiplinan, kemandirian, keberanian, kepercayaan diri, dan lain sebagainya. Di SMP Mater Deilah bakat, talenta, dan karakter kami tumbuh berkembang dan menjadi budaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *