Jaga Air Untuk Kelangsungan Hidup

Konservasi air adalah upaya perlindungan, pemeliharaan, dan pelestarian keberadaan sumber daya air agar selalu tersedia dalam kualitas maupun kuantitas yang memadai guna memenuhi kebutuhan makhluk hidup, baik untuk masa yang sekarang maupun untuk masa yang akan datang.

Sekolah sebagai salah satu lingkungan pendidikan yang peduli lingkungan melakukan pembiasaan dalam menjaga dan mengelola air di sekolah dengan cara sederhana. Beberapa cara mengkonservasi air di sekolah yang bisa dilakukan adalah:

  1. Membuat saluran biopori.
  2. Membawa bekal air minum dari rumah.
  3. Menanam tumbuhan dilingkungan sekolah.
  4. Menggunakan botol minum yang bisa diisi ulang.
  5. Memanfaatkan air bekas cuci tangan untuk pengairan taman sekolah.

Selain kegiatan tersebut tentunya masih banyak cara yang bisa dilakukan seperti mematikan air ketika tidak digunakan dan menggunakan air secukupnya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *